Semua orang menginginkan kebahagiaan di dunia ini, namun tidak semuanya menemukan cara yang paling pas untuk mendapatkan kebahagiaan. Kalau seseorang ditanya, apa yang membuat anda bahagia tentu jawabannya “kesenangan, ketenangan dan ketika kepuasan lahir batin sudah terpenuhi”. Meski demikian kesenangan lahir dan batin sangat sulit untuk diwujudkan karena sifat dasar manusia selalu menginginkan sesuatu yang lebih baik dari segala sesuatu yang dimilikinya dan apa yang telah diperjuangkannya.