Perhatianku tertuju
pada sebuah tayangan Telivisi pada Rabu malam, pukul 21:30 WITA. Ternyata
pesona dakwah itu memiliki daya tarik yang mungkin akan mencuri perhatian anda
juga. Itulah trik dakwah umat Kristiani yang tayang di ShineTV beberapa menit
yang lalu. Sebuah strategi dakwah yang menggunakan pendekatan kebudayaan dan
kearifan lokal yaitu melalui sebuah film tentang perjalanan hidup Yesus bersama
kaumnya yang dikemas dalam bahasa Mandar. Sebetulnya, film itu akan biasa-biasa
saja jika tidak menyentuh kebudayaan dan menggunakan bahasa Mandar sebagai misi
menyebarkan dakwahnya. Tentunya sasaran utama yang disentuh secara khusus
adalah masyarakat Mandar dan Masyarakat Indonesia secara Umum.
Misi Dakwah melalui
film tersebut tidaklah sekedar menebarkan nilai-nilai luhur kristiani namun
dibalik semua itu, terdapat target besar untuk menarik perhatian dan mengajak
masyarakat Mandar untuk mengamalkan nilai-nilai Kristen bahkan dibaptis jika
hal tersebut memungkinkan. Seperti itulah strategi dakwah mereka dan sangat
wajar jika mereka berhasil menarik perhatian masyarakat, karena mereka ada saat
masyarakat butuh dan misionaris umat kristen itu mampu memberikan pencerahan
pada mereka yang berada dalam kebimbangan.
Dakwah itu sungguh
terencana dengan baik dan kelihatan sangat cantik. Prediksinya pun akan seirama
bahwa misionaris Kristen akan berhasil menuai harapan sesuai misi dan tujuan
Dakwahnya. Kalaupun tidak berhasil, setidaknya pengaruh positif untuk kalangan
kristen adalah telah mendapat nilai baik dari masyarakat
sebagai umat beragama yang beradab.
Sepertinya apa yang
dilakukan oleh Umat Kristen tersebut cukup sederhana namun target
keberhasilannya cukup meyakinkan. Bagaimana dengan umat Islam?, apakah dakwah
yang dilakukan selama ini telah berada pada sistem yang benar? Sesunggunya
sistem yang benar akan memberikan kesuksesan yang besar, tapi kesuksesan yang
besar itu belum diraih umat Islam sehingga bisa dikatakan bahwa sistem Dakwah
Islam beum berjalan secara maksimal. Semoga saudara-saudari umat Islam di
Indonesia diberi kekuatan oleh Allah swt. untuk terus berdakwah dan menanamkan
nilai-nilai keIslaman di muka bumi ini.
وَالسَّلامُ عَلَيْكُم
luar biasa gerakannya kalau begitu..
ReplyDeleteyang dikhawatirkan bagi anak-anak kecil. tapi, kalau ada pondasi yang kuat, bisa menjadi dasar pluralitas di Mandar nantinya!
memang seharunya Dakwah itu dengan cara lembut dan menggunakan pendekatan kultur (bersentuhan langsung dengan masyarakat), bukan dengan pemaksaan, penipuan, atau tindak kekerasan
ReplyDelete