Ketika
melintasi kabupaten Enrekang di siang hari, pengguna jalan akan menyaksikan pemandangan
alam yang sangat unik. Nama pemandangan alam tersebut adalah gunung nona dan masyarakat
setempat menyebutnya “buttu kabobong”.
Lokasi
gunung Buttu Kabobong dapat ditempuh dengan jarak sekitar 16 km dari kota
Enrekang arah utara menuju Tana Toraja. Iklim di seputaran pegunungan ini lumayan
dingin, kebanyakan tourist yang menuju Tana Toraja berhenti sejenak dibeberapa
warung dan penginapan yang ada disekitar gunung Buttu Kabobong, hanya untuk
menikmati pemandangan area pegunungan dan suguhan kopi Kotu atau penganan kue
tradisional khas Masserengpulu dep’pa tetekan atau masyarakat Toraja biasa
menyebutnya dep’pa Tori, kue yang terbuat dari tepung beras dicampur gula
merah.
Gunung
nona sangat mirip alat vital perempuan yang sedang berbaring.Buttu Kabobong
(nama lain dari Gunung Nona) sebagai sebutan yang lebih akrab oleh masyarakat setempat
berarti Gunung Vagina.
Jika
anda melintas, semisal anda melakukan perjalanan dari Makassar menuju Tana Toraja
pada siang hari (dilokasi) maka anda akan menyaksikan salah satu keunikan alam tersebut.
Biar lebih lengkap, abadikanlah gambar gunung nona sebagai kenangan dalam perjalanan
anda sambil menikmati penganan tradisional yang ada di sana. Penulis sendiri masih
mengabadikan gambar pada pemandangan tersebut meskipun sudah beberapa kali
melintas.
Comments
Post a Comment
شُكْرًا كَثِرًا
Mohon titip Komentarnya yah!!
وَالسَّلامُ عَليْكُم